Semua orang selalu ingin tampil cantik dengan kulit yang sehat. Namun, tidak semua orang memilikinya. Kulit wajah yang glowing menjadi dambaan setiap wanita. Aneka treatment dijalani untuk mendapatkan hasil yang sempurna. Wajah sehat dan kulit yang cerah.
Klinik kecantikan sangat menjamur di Kota Megapolitan, Jakarta. Namun, tidak semua klinik bisa member solusi atas permasalah utama kaum hawa. Sebut saja jerawat, wajah kusam, kerutan halus, hingga melasma.
Nah, kini hadir di Indonesia untuk memenuhi kebutuhan perawatan kulit Anda yakni Innovative Skincare (iS Clinical). iS Clinical secara resmi mengumumkan kehadirannya di Indonesia, pada Jumat, 12 Agustus 2022 dalam peluncurannya di Grand Ballroom Hotel Langham Jakarta.
iS Clinical menghadirkan produk perawatan kulit kelas dunia yang didirikan pada tahun 2002 oleh ahli biokimia Bryan Johns dan Alex Call. Produk Innovative Skincare mengedepankan bahan-bahan murni yang divalidasi secara klinis dalam tiap rangkaian produknya. Karena itu, iS Clinical menerima banyak penghargaan dan pujian dari para selebritis di negara asalnya, Amerika Serikat.
Manager of International Business Strategy and Development Innovative Skincare, Mark Perez-Nelson menjelaskan, kehadiran iS Clinical di Indonesia sebagai bagian dari menhadirkan solusi terbaik untuk perawatan kulit yang sempurna. “Dengan pengalaman selama bertahun-tahun di bidang perawatan kulit, kami memastikan bahwa Innovative Skincare melalui iS Clinical akan selalu menghadirkan produk-produk teruji klinis yang mampu meningkatkan kesehatan fisik dan emosional setiap orang di seluruh dunia, termasuk Indonesia,” jelasnya dalam acara Grand Launching, di Grand Ballroom Hotel Langham Jakarta.
Lebih lanjut, Mark Perez-Nelson mengatakan bahwa iS Clinical juga mengantongi ragam pencapaian. Di antaranya, secara global mencatat kenaikan tahun ke tahun (YOY) sebesar 69,8% dari 2020 ke 2021. Selanjutnya pada 2021, nama iS Clinical sudah didukung oleh lebih dari 180 ahli kecantikan di seluruh dunia.
Memasuki pasar Indonesia, iS Clinical dibekali pengalaman lebih dari 15 tahun dalam menghadirkan produk perawatan kulit yang selalu dapat diandalkan. Tahun 2021 lalu, iS Clinical melalui produknya, iS Clinical Cleansing Complex meraih penghargaan Anti-Aging Awards dari Harper’s Bazaar karena memiliki kandungan kulit pohon willow putih yang mampu membantu pengelupasan kulit dengan lembut dan membersihkan minyak yang menyumbat pori-pori.
Sementara itu, Executive Director International Sales dari Innovative Skincare, Katherine Medina, mengatakan, iS Clinical hadir dalam kategori cosmeceutical, yakni perawatan kulit dengan tingkat farmasi yang sudah terdaftar oleh FDA (Food and Drug Administration) di Amerika Serikat serta BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) di Indonesia. “Rangkaian produk perawatan kulit iS Clinical dibuat hanya dari bahan botani alami terkuat dan paling murni yang diekstraksi memenuhi kualitas farmasi,” jelas Katherine Medina.
Penerapan standar etika tertinggi juga dilakukan dalam upaya memajukan ilmu kesehatan kulit, berinovasi dengan formula eksklusif yang efektif untuk segala usia, jenis kelamin, dan jenis kulit. “Kami mengembangkan dan memproduksi formula di laboratorium kami sendiri di kantor pusat perusahaan yang berlokasi di Los Angeles. Hal ini memungkinkan kami untuk memiliki kontrol penuh atas formulasi produk dan kualitasnya,” tambah Katherine.
Untuk menghadirkan ramuan alami terbaik yang dipadukan dengan perawatan kulit rutin, Innovative Skincare juga menggandeng jajaran dokter spesialis ternama, yakni Sherina Balaratnam, yaitu salah satu dari lima dokter dermalfiller treatment terbaik di Inggris. Hasilnya, lahirlah treatment spesial yang disebut Fire & Ice, di mana produk rangkaian perawatan ini menjadi pilihan untuk spa medis, profesional estetika, dan dokter kulit di seluruh dunia. Kehadirannya di Indonesia juga telah disambut baik oleh banyak dokter kecantikan dalam negeri.
Hal ini dibuktikan bahwa dalam kurun waktu satu tahun, sebanyak 200 klinik kecantikan di Indonesia menggunakan iS Clinical sebagai treatment terbaik mereka. “Sebagai dokter bedah dan medis kosmetik, saya melihat bahan-bahan yang dihadirkan iS Clinical melalui rangkaian produknya memenuhi untuk kebutuhan praktik dan pasien yang saya tangani. Tidak hanya itu, komitmen iS Clinical untuk terus memajukan ilmu kesehatan kulit sejalan dengan usaha yang saya lakukan selama ini,” jelas Sherina Balaratnam.
Perawatan Fire & Ice ini dirancang untuk membantu menyamarkan garis halus dan kerutan di wajah, meningkatkan regenerasi sel, dan membantu mengatasi permukaan kulit yang tidak merata. Mengkombinasikan intensive chemical peeling dan mild facial, iS Clinical memungkinkan penggunanya untuk memiliki kulit terbaik melalui perawatan dua masker profesional ini, Fire and Ice Masque.
Fire Masque (Intensive Resurfacing Masque) memiliki kandungan AHA, ekstrak teh hijau, retinol, dan juga vitamin B3 yang mampu memperbaiki tekstur kulit serta mempercepat pertumbuhan sel kulit baru. Sedangkan Ice Masque (Rejuvenating Masque) mengandung sodium hyaluronate, lidah buaya, dan berbagai antioksidan seperti ekstrak daun teh hijau, biji anggur, resomary, dan licorice (akar manis) yang diformulasikan secara khusus untuk melembabkan, mencerahkan sekaligus menenangkan wajah yang iritasi.
Dengan kolaborasi dengan dokter spesialis kulit, perawatan Fire & Ice Facial ini akan ditambahkan dengan beberapa serum rekomendasi lainnya untuk membantu melembabkan dan mengatasi indikasi seperti hiperpigmentasi, kerutan ataupun jerawat yang akan disesuaikan dengan kondisi dan jenis kulit pasien. Hasil perawatan iS Clinical Fire & Ice Facial yang menghasilkan tampilan kulit halus bercahaya.
Anda pasti ingin mencoba treatment di iS Clinical. Yuks?[]